Ketika Kucingmu Kencing Sembarangan


Tatam mudah banget kencing sembarangan,  tapi ia bisa memperbaikinya dengan baik ๐Ÿ‘


Ih sebal banget deh.  Kalau tahu--ada kucing kita yang kerjaannya suka kencing sembarangan.  Mau marah--gak tega--kasihan sama dia,  mau diam aja--sebel banget.  Duh serba salah jadinya.

Yang pasti--kalau kucingmu kencing sembarangan,  otomatis kamu akan lebih sering membersihkan kencingnya.

Tapi,  kamu jangan khawatir.

Tenangkan dirimu dulu

Gimana kamu mau membantu kucingmu yang suka kencing sembarangan--kalau kamu juga juga tidak bisa mengendalikan situasi yang ada

Nah, ini ada cara-caranya,  sudah aku terapin dirumah--sama tatam--kucing hitam dewasaku umur 2 tahun yang suka banget kencing sembarangan,

1. Suka Kencing Pada Tempat Yang Bau

Kucing suka banget kencing pada tempat yang bau--karena dia pikir disitulah tempat Pee/Kencingnya.  Jadi usahain--tempat dirumahmu jangan ada yang berbau kotor atau pesing.  Caranya: bisa kamu cuci dan kamu bersihkan pakai ditergen merek apa aja yang dicampur dengan cuka.  Baunya pasti cepat hilang dan kucing tidak pengen kencing disana lagi.

2. Kenali Stressnya

Kucing yang suka kencing sembarangan bisa indikasi memiliki tingkat kesetresan yang tinggi.  Seperti  kucingku tatam--dia selalu pengen keluar rumah--tapi aku gak mengijinkan--karena diluar bahaya--banyak kucing garong dan sumber virus beterbangan diluar rumah.

Akhirnya dia suka marah dan stress dengan memberi tanda--kencing di tempat tidurnya,  yang aku beri alas--baju-baju bekasku.

Jadi--aku suka bawa dia keluar rumah--kugendong jalan-jalan komplek,  atau membawa dia berjemur di atas pagar rumahku.

Jadi sekarang,  sudah lumayan baikan,  dia jarang kencing lagi sembarangan.

3. Ganti Alas Tempat Tidurnya
Kucing rumah suka peka dengan alas yang dijadikan tempat tidurnya,  kalau bau saja--dia bisa menandai kalau alasnya itu adalah tempat untuk membuang Pee-nya /Kencingnya.  Jadi selalu rutin ya,  mengganti alas tempat tidurnya.  Agar dia nyaman dan tidak merasa terganggu dengan bau yang ada pada alas tempat tidurnya

Nah,  inilah cara-cara sederhana mengatasi ketika kucingmu kencing sembarangan--kamu harus bisa lebih bersabar dan sayangi mereka dengan telaten,  karena kucingmu butuh keluarga yang bisa menerima mereka dengan tulus.

Semoga Allah balaskan banyak kebaikan untukmu!



Tenggarong,  07 Desember 2019

Your Best Friend Forever

Rohana Permata Sari

Comments

Post a Comment

Terima Kasih Sudah Meninggalkan Komentar, Aku Akan Membalasnya Sebentar Lagi!